Jasa angkut limbah membantu mengatasi masalah limbah. Pencemaran lingkungan karena limbah adalah masalah utama, yang sangat mengganggu bahkan hingga masa mendatang. Jumlah, bentuk, serta sifat dari limbah terus meningkat setiap waktu.
Limbah yaitu buangan hasil kegiatan manusia, baik pada tempat industri atau domestik sebagaimana menurut Waluyo tahun 2018.
Limbah muncul juga karena kegiatan pertanian, fasilitas umum, sarana pendidikan, atau juga kegiatan perdagangan. Pembuangan limbah langsung ke lingkungan dapat menyebabkan masalah, apalagi jika pembuangan limbah tersebut dalam jumlah besar.
Tidak hanya pencemaran air, tanah, tapi juga udara. Selain membuat bau kurang sedap, tapi juga bisa menjadi sumber bencana serta penyakit.
Limbah sendiri ada empat macam, sesuai bentuknya, yaitu limbah cair, gas, padat, juga limbah B3 (Limbah bahan berbahaya juga beracun).
Apa itu limbah cair? Limbah ini hasil kegiatan pertanian, atau kegiatan rumah tangga. Bahkan juga limbah dari kegiatan produksi UKM, kemudian pembuangan sembarangan langsung ke lingkungan yang mencemari air sungai.
Sedangkan berbicara tentang jenis limbah sesuai wujud, maka ada tiga yaitu limbah padat, limbah cair, juga limbah gas. Limbah padat wujudnya padat, bersifat tidak mampu berpindah juga kering. Contohnya seperti plastik, logam, sisa makanan, atau juga keping kayu.
Sedangkan limbah cair contohnya adalah air cucian kendaraan, air cuci piring, atau lainnya.
Contoh limbah gas yaitu limbah berwujud gas dan berbahaya karena beracun, contohnya asap kendaraan, asap pabrik, dan masih banyak lagi.
Ingat, jangan pernah membiarkan adanya limbah menumpuk, sebagai sumber penyakit pada sekitar lingkungan anda. Jika anda juga melihat aktivitas yang tidak sesuai pada proses pengangkutan limbah dan pembuangannya, maka sebaiknya segera melapor.
Hal ini penting untuk meminimalisir tidak ada pencemaran lingkungan pada sekitar wilayah anda. Dengan cara ini, keluarga akan tetap sehat dan nyaman tinggal bersama.
Manfaat Jasa Angkut Limbah Untuk Kesehatan
Ada banyak manfaat mengapa anda harus menggunakan jasa angkut limbah untuk mengatasi masalah pencemaran lingkungan. Membiarkan limbah begitu saja tanpa pengelolaan yang baik justru membawa banyak dampak berbahaya.
Bagi kesehatan manusia, pencemaran limbah menyebabkan kerusakan kehidupan, bahkan untuk manusia itu sendiri. Misalnya, lingkungan jadi kotor, bau tidak sedap, menyebabkan virus, bakteri, dan kuman berkembang.
Sehingga, keadaan ini mampu mengubah lingkungan yang semula bersih menjadi sarang penyakit. Infeksi dan ancaman kesehatan lainnya akan bermunculan, menjadi wabah bagi semua kalangan.
Dampaknya, peningkatan masalah kesehatan muncul. Contoh kesehatan bermasalah karena pencemaran limbah adalah masalah gangguan pencernaan, jamur, gangguan pernapasan, tifus, juga diare.
Pencemaran lingkungan akibat pembuangan limbah sembarangan juga bisa menyebabkan masalah keracunan massal.
Manfaat Jasa Angkut Limbah Untuk Lingkungan
Selain manfaatnya yang sangat besar untuk mengurangi masalah kesehatan manusia, jasa pengangkutan limbah dapat menyebabkan gangguan alam atau lingkungan bermasalah.
Misalnya, adanya kerusakan lingkungan atau lahan, sehingga membuat hunian jadi kurang sehat untuk anda tinggali.
Limbah dapat menyumbat bagian drainase, atau sistem aliran sungai. Jika hal tersebut terjadi, maka banjir, atau masalah bencana alam dapat muncul. Bagaimana dengan seluruh hewan pada sekitar lingkungan terdampak?
Maka, bisa menyebabkan keracunan, tanaman layu sampai mati karena pencemaran.
Kami melayani jasa angkut limbah untuk wilayah Sidoarjo, Surabaya, Malang, Gresik, Mojokerto, Jombang, Lamongan, Pasuruan, Probolinggo, dan Kota2 lainnya di Jawa Timur.
Mekanisme Jasa Angkut Limbah Seperti Apa?
Mekanisme pengangkutan limbah sangat bervariasi, namun pada dasarnya mirip, menyesuaikan jenis layanan apa yang tersedia.
Misalnya, jasa angkut limbah rumah tangga, jasa angkut limbah rumah sakit, atau jasa angkut B3, pasti punya mekanisme mirip. Hanya saja armada dan SOP masing-masing berbeda.
Pada contoh kali ini menggunakan penggunaan angkut limbah tinja. Berikut mekanisme yang wajib anda tahu.
1. Pemohon menghubungi jasa angkut limbah WC melalui telepon. Bisa juga datang ke kantor secara langsung.
2. Petugas layanan akan menyampaikan pada bagian petugas sedot WC.
3. Petugas juga akan mengatur jadwal, serta menghubungi pemohon supaya bisa menemukan waktu penyedotan.
4. Proses penyedotan berlangsung menggunakan truk tangki sedot WC, dan mesin vacuum untuk menyedot pada lokasi septic tank pemohon.
5. Petugas truck sedot WC harus mengangkut dan membuang ke IPLT.
Berapa lama waktu menyelesaikan tugas seperti ini?
Tergantung.
Paling cepat adalah waktu 1 jam, atau bahkan bisa mencapai 3 jam karena menyesuaikan lokasi juga kondisi septic tank pemohon.
Biaya pengangkutan juga menjadi hal penting untuk anda perhatikan. Biaya sangat tergantung dari lokasi. Semakin jauh jarak atau radiusnya, maka harga akan naik.
Pertanyaan Seputar Limbah
Agar lebih mudah memahami mengapa anda membutuhkan jasa angkut limbah, maka anda dapat mempelajari beberapa pertanyaan yang paling sering muncul berikut.
Mengapa septic tank harus rajin sedot?
Tanki septic merupakan wadah untuk limbah kotoran manusia, termasuk urine dan tinja. Septic tank tidak dapat berfungsi dengan baik jika sudah penuh. Bahkan, dapat membuat kamar mandi jadi kotor atau penuh kuman. Hal ini karena lubang kloset terhubung ke saluran septic tank.
Penyedotan septic tank berkala sangat penting. Bakteri e-Coli dari septic tank yang bocor dapat mengganggu keluarga anda. Sehingga, mencemari sumber air tanah atau air sumur yang anda gunakan.
Berapa kali harus sedot limbah tinja?
Penyedotan tinja dengan bantuan jasa angkut limbah harus anda lakukan secara rutin, yaitu 3 tahun sekali, maksimal. Jika dari awal anda membangun rumah sampai menghuninya bertahun-tahun tanpa penyedotan, justru tangki septic tank bisa rusak.
Atau, jadi tidak layak, karena dapat mencemari air bersih pada sekitar rumah tersebut.
Apa untungnya sedot limbah?
Ada banyak keuntungan jika anda rajin menyedot limbah. Pertama, anda tidak akan ragu lagi ketika ingin menggunakan air tanah untuk air bersih. Air tanah jadi tidak tercemar limbah septic tank bocor karena terlalu penuh dan tanpa penyedotan.
Sehingga, keluarga tetap aman, tidak ada ancaman bakteri E.coli yang sangat mengganggu.
Dalam hal ini, keuntungan selanjutnya adalah bahwa lingkungan anda pun sehat dan bersih. Anda bisa membayangkan sendiri apa yang terjadi jika anda menghuni lingkungan rumah yang kotor? Pasti anda tidak akan merasa nyaman, bukan?
Ketiga, keuntungannya adalah karena jasa angkut limbah akan langsung melakukan penyedotan, lalu membawa lumpur hasil penyedotan tersebut ke IPLT. Jadi, anda tidak perlu repot-repot memikirkan bagaimana mengatasi limbah itu sendiri.
Anda punya layanan yang sangat membantu dan tidak akan menghabiskan energi atau materi anda. Semuanya jadi lebih mudah!
Bagaimana Memilih Jasa Angkut Limbah?
Kandungan berbahaya pada limbah jenis apapun, menjadi masalah baik untuk rumah pribadi atau industri. Ada begitu banyak perusahaan menawarkan pengangkutan limbah. Tentu saja ini menjadi tantangan tersendiri bagi anda.
Jika anda ingin mencari bagaimana cara memilih jasa yang tepat, karena biaya yang harus anda keluarkan, berikut informasi yang dapat anda simak.
Pertama, baca dan pelajari layanan yang mereka tawarkan. Ada perusahaan yang secara spesifik menawarkan layanan pengangkutan limbah tertentu. Seperti jasa angkut hanya untuk limbah B3, limbah rumah tangga, atau lainnya. Tapi, ada juga berbagai macam layanan dari satu perusahaan.
Pilihlah perusahaan yang menawarkan jasa tersebut sesuai kebutuhan. Tidak sedikit yang menawarkan pembersihan supaya tidak ada pencemaran limbah pada sekitar lingkungan anda.
Kedua, anda juga wajib memeriksa bagaimana teknologi yang mereka gunakan. Teknologi penting untuk mengatasi limbah berbahaya. Sehingga, jasa angkut limbah yang mampu menggunakan teknologi terkini pasti bisa meminimalisir pencemaran yang ada. Proses pengerjaan juga pasti cenderung cepat.
Ketiga, perhatikan juga fasilitas. Fasilitas ini penting karena merupakan bagian dari layanan. Ada incinerator limbah cair atau lainnya untuk mengolah limbah sesuai standar.
Fasilitas transportasi misalnya, anda harus mengetahui apakah transportasi mereka sudah aman, punya izin atau belum, dan bagaimana fasilitas pengawasannya.
Pelajari juga apakah mereka punya fasilitas untuk mengurus limbah secara tepat atau tidak. Banyak jasa sedot wc yang justru sembarangan membuang limbah hasil penyedotan ke sungai atau lahan kosong.
Berikutnya, anda dapat mempelajari berapa biaya pengangkutan limbah yang anda butuhkan. Biaya harus lebih rendah dengan cara melihat apa keuntungan jangka panjang. Anda juga wajib survey dan melakukan perbandingan harga untuk memperoleh pilihan tepat.
Terakhir, pelajari bagaimana komitmennya. Hal ini penting karena mengatasi limbah tidak hanya perlu teknologi, tapi para pekerja berpengalaman.
Kesimpulan
Pengolahan limbah yang kurang optimal membuat lingkungan sekitar anda jadi kurang layak huni. Selain mengurangi rasa nyaman karena aroma tidak sedap, limbah yang tercampur dalam air bisa menghasilkan gas cair organik serta asam cair, contohnya metana.
Akibatnya, sangat berbahaya, termasuk adanya ledakan pada septic tank. Pengangkutan dan pembuangan limbah secara sembarangan juga berdampak negatif.
Air sungai menjadi bau dan keruh, sehingga air bersih jadi tercemar dan menjadi sarang kuman. Kehidupan anda juga akan terganggu tentunya.
Limbah berbahaya juga sangat merugikan manusia, karena mengganggu kesehatan. Ada banyak resiko kesehatan terganggu akibat limbah, seperti kanker, premature pada bayi, berat badan anak kurang, atau lainnya.
Limbah yang mencemari lingkungan, tanah, udara, dan air dapat juga merusak penciuman. Serta, sangat mengganggu organ pernapasan. Pencemaran lingkungan juga menyebabkan biota air menjadi rusak, sumber air bersih juga terganggu.
Sekarang, anda sudah tahu banyak hal tentang mengapa jasa angkut limbah itu sangat bermanfaat. Pada masalah sehari-hari, pengolahan limbah menjadi hal penting supaya anda tidak terkena dampak negatifnya. Apalagi, jika anda berkeluarga, tinggal pada hunian yang nyaman.
Salah satu caranya adalah dengan memanggil penyedia pengangkutan limbah. Jika anda memiliki bisnis seputar bahan-bahan berbahaya, maka limbahnya wajib anda angkut menggunakan bantuan pengangkut limbah B3.
Untuk para pemilik rumah, anda juga wajib menjaga kebersihan lingkungan dalam dan luar rumah menggunakan bantuan jasa angkut limbah untuk septic tank atau sedot WC. Septic tank jika tidak pernah anda sedot sama sekali tentu akan mengalami masalah. Misalnya, septic tank penuh, kamar mandi bau, septic tank bocor, atau lainnya.
Perhatikan bagaimana anda harus memilih jasa tersebut secara tepat. Tidak semua jasa memberikan pelayanan yang sama, walaupun SOP sudah ada aturannya. Anda bisa bertanya pada tetangga atau kerabat yang pernah memanggil jasa pengangkutan limbah. Cara ini sangat membantu supaya anda memilih pilihan tepat.